Jumat, 06 November 2009

Teh cegah gigi rusak

Selain bermanfaat untuk menyegarkan tubuh dan mengurangi stress, teh ternyata juga bisa mencegah kerusakan gigi. Ini berkat kandungan fluoride yang berfungsi membantu mencegah pertumbuhan bakteri dan pembentukan asam yang menyebabkan kerusakan gigi. Demikian disebutkan Yuna Eka Kristina, Public Relation Manager Orang Tua Group, produsen Teh Gelas, mengutip situs www.ot.co.id. Ketika minuman teh masuk ke mulut, fluoride akan bereaksi dengan hidroksiapatit (mineral yang banyak terdapat di tulang gigi) dan kemudian menghasilkan fluoroapatit yang mampu memperkuat enamel gigi.
“Itu hanya satu dari beberapa manfaat teh yang lain, seperti menurunkan resiko kanker dan aterosklerosis atau penyumbatan pembuluh darah jantung”, kata Yuna.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar